Daftar Klub Peserta La Liga Spanyol Musim Kompetisi 2012/2013

La Liga Spanyol musim 2012/13 sudah mulai bergulir, sebanyak 20 klub berlomba untuk menjadi juara. Juara bertahan, Real Madrid, tentunya akan berjuang sebaik mungkin guna mempertahankan tropi juara yang mereka raih di musim lalu. Barcelona tentu akan berusaha merebut gelar juara dari Real Madrid, dengan pelatih baru, Tito Vilanova, Barcelona akan berusaha mengoptimalkan setiap peluang guna merebut kembali gelar juara yang musim lalu lepas ke tangan Madrid.

Sayangnya, untuk kompetisi La Liga Spanyol sendiri masih di dominasi oleh dua klub raksasa: Real Madrid dan Barcelona. Klub peserta kompetisi lainnya dirasa akan sulit menggoyang kemapanan Barca dan juga Madrid. Namun demikian, bukan berarti klub yang lain tak punya peluang, bisa jadi muncul tim kuda hitam yang akan mengangkat tropi juara di musim ini.

Berikut daftar nama klub peserta La Liga Spanyol musim kompetisi 2012/2013:
  1. ATHLETIC BILBAO
  2. ATHLETICO MADRID
  3. BARCELONA
  4. CELTA VIGO
  5. DEPORTIVO LA CORUNA
  6. ESPANYOL
  7. GETAFE
  8. GRANADA
  9. LEVANTE
  10. MALLORCA
  11. MALAGA
  12. OSASUNA
  13. RAYO VALLECANO
  14. REAL BETIS
  15. REAL MADRID
  16. REAL SOCIEDAD
  17. REAL VALLADOLID
  18. REAL ZARAGOZA
  19. SEVILLA
  20. VALENCIA
Dari 20 tim diatas, Barcelona dan juga Real Madrid diprediksi masih menjadi kandidat kuat peraih gelar di akhir musim. Sedangkan Valencia dan Athletico Madrid bisa menjadi tim kuda hitam yang akan menjadi ganjalan bagi dua klub raksasa (Madrid & Barca), kita nantikan saja siapa yang bakal keluar sebagai juara La Liga Spanyol musim kompetisi 2012/13 ini.

Related Posts

Daftar Klub Peserta La Liga Spanyol Musim Kompetisi 2012/2013
4/ 5
Oleh